Suboh, Berjutapena.or.id,- Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) adakan Bakti Sosial (BAKSOS) dalam rangka Harlah Nahdlatul Ulama (NU) ke-96. Baksos yang berupa bagi-bagi sembako ini dilaksanakan pada Ahad, (30/01/22) dengan mendatangi rumah-rumah warga se-Kecamatan Suboh.
Rekan Wahid, Ketua PAC IPNU Suboh mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutinan yang diadakan setiap tahunnya, “Baksos ini kami laksanakan untuk menunjukkan bahwa IPNU IPPNU itu peduli akan masyarakat, tidak hanya dilingkup kegiatan internal organisasi saja yang aktif, akan tetapi di eksternal pun harus aktif.”ujarnya.
.
Selain itu kegiatan ini juga di tujukan untuk mengenalkan IPNU IPPNU kepada masyarakat di Kecamatan Suboh, hal ini juga disampaikan oleh Rekan Wahid saat di wawancarai.
.
“Tujuannya juga untuk mensyiarkan tentang IPNU IPPNU dan dilandasi dengan memperingati Harlah NU ke-96” imbuh Ketua PAC IPNU Suboh itu.
.
Disisi lain berbagai untaian do’a dari warga di utarakan usai menerima sembako “Semoga diganti yang lebih oleh Allah SWT, dan semoga disehatkan selalu,” ucap salah satu warga.
Penulis : Rekanita Arfha
Leave a Reply