Ketua PC GP Ansor Situbondo : IPNU-IPPNU Memiliki Peran Strategis dalam Pengembangan Pemuda dan Pertanian

Ketua PC GP Ansor Situbondo (Sumber : Instagram Yogie_kripsian_sah)

berjutapena.or.id,- Situbondo, Dalam wawancara bersama Tim Berjuta Pena, Camat Bungatan, Yogie Kripsian Sah menyoroti peran penting IPNU-IPPNU sebagai wadah intelektual bagi pemuda di wilayahnya. Menurutnya, organisasi ini memiliki potensi besar dalam menggerakkan kegiatan produktif, khususnya dalam sektor pertanian yang menjadi salah satu fokus pengembangan di Kecamatan Bungatan.

“Saya melihat energi dan idealisme dari teman-teman IPNU-IPPNU sebagai aset penting. Mereka memiliki kemampuan untuk mendorong inovasi, termasuk di sektor pertanian, namun perlu ada intensitas dan program berkelanjutan agar ide-ide yang mereka gagas dapat diwujudkan,” ujar Camat Bungatan saat diwawancarai pada Senin, (30/09/24).

Selain itu, Yogie Kripsian Sah yang juga merupakan Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor menekankan pentingnya dukungan teknologi dan pemasaran digital untuk membantu para pemuda IPNU-IPPNU memasarkan produk mereka lebih luas. Menurutnya, di era teknologi saat ini, kemampuan untuk beradaptasi dengan perkembangan zaman sangat diperlukan agar pemuda tidak tertinggal.

“Saya ingin melihat IPNU-IPPNU berkembang lebih jauh. Mereka harus bisa memanfaatkan teknologi dan informasi untuk menjual produk-produk lokal secara digital. Dengan begitu, mereka dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat Bungatan dan sekitarnya,” tambahnya.

Sebagai mantan fasilitator IPNU-IPPNU, Bapak Yogie sapaan akrabnya memiliki keyakinan bahwa organisasi ini mampu menjadi penggerak utama dalam mendorong inovasi di kalangan pemuda, terutama dalam bidang pertanian dan ekonomi kreatif. Dukungan yang konsisten dan program yang terencana akan menjadi kunci keberhasilan organisasi ini dalam mengembangkan potensi pemuda di Bungatan.