Berjuta Pena – Banjir bandang yang melanda Kecamatan Sempol, Kabupaten Bondowoso, Senin (13/2/2023) kemarin, memberikan duka yang mendalam bagi para korban. Hal tersebut membuat rasa kemanusiaan pada diri anggota dan kader Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Widoropayung tergerak untuk melakukan penggalangan dana pada Rabu (15/2/2023), di perempatan lampu merah alun-alun Kecamatan Besuki.
Kegiatan ini berlangsung sekitar kurang lebih dua setengah jam dari jam 14.00 – 16.30 WIB. Sebelum melaksanakan kegiatan tersebut, rekan-rekanita PAC IPNU IPPNU Widoropayung meminta ijin kepada Polsek setempat.
Ada yang menarik dari kegiatan ini. Setelah Polsek mengizinkan, meskipun kegiatan ini merupakan kegiatan kemanusiaan, mereka juga berkoordinasi meminta izin kepada ‘manusia silver’ yang kebetulan mencari rezeki di sana. Ketika lampu berubah menjadi merah pertama, maka waktunya manusia silver untuk mencari rezeki. Kemudian, pada lampu merah selanjutnya, saatnya PAC IPNU IPPNU Widoropayung yang melakukan penggalanganan dana, dan seterusnya bergantian seperti itu.
Dikatakan Rekan Sholeh selaku penanggung jawab pada kegiatan ini, bahwa kegiatan ini pada awalnya akan dilakukan mulai dari pagi, namun karena terkendala satu dan lain hal rencana tersebut tidak bisa direalisasikan.
Ketua PAC IPNU Widoropayung melaporkan hasil penggalangan dana yang dilakukan oleh rekan-rekanita PAC IPNU IPPNU Widoropayung mendapatkan hasil sekitar Rp450.500,00 (empat ratus lima puluh ribu lima ratus rupiah).
Pewarta : Rekan Ilham
Leave a Reply