Launching Buletin Edisi Kedua, PC IPNU-IPPNU Situbondo Terbitkan Buletin Versi Cetak

Pamflet Launching Buletin Edisi Kedua (BP/Istimewa)
Pamflet Launching Buletin Edisi Kedua (BP/Istimewa)

berjutapena.or.id,- Lembaga Pers dan Penerbitan (LPP) Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Situbondo menerbitkan Buletin keduanya pada, Jumat (2/2/2024). Dilaunching secara online di Instagram @berjutapena.stb, buletin kali ini bertemakan “Dilema Pemilu, Pilihan Sendiri atau Ikut Kiai”.

Rekanita Kanzul Athiyah, Ketua PC IPPNU Situbondo menjelaskan tujuan diterbitkannya buletin edisi kedua versi cetak tersebut.

 

Buletin berjutapena yang siap antar ke pembaca (BP/Robet)
Buletin berjutapena yang siap antar ke pembaca (BP/Robet)

 

“Buletin ini bisa menjadi inspirasi prestasi PC IPNU-IPPNU Situbondo, yang di distribusikan kepada seluruh PAC,Pimpinan Ranting (PR) dan Pimpinan Komisariat (PK) sekolah serta Pondok Pesantren IPNU-IPPNU seKabupaten Situbondo. yang bertujuan sebagai salah satu media yang memberikan informasi kepada pelajar Nahdlatul Ulama’ (NU),” Katanya.

Selain itu, Rekanita Tya sapaan akrabnya juga menyatakan harapan dari diterbitkannya buletin itu.
“Harapannya, buletin ini terus bisa diterbitkan sehingga pelajar NU di Situbondo dan khususnya untuk komisariat sekolah dan pondok pesantren bisa melihat perkembangan-perkembangan kegiatan IPNU-IPPNU serta bisa membaca hal-hal yang trending saat ini juga bisa meningkatkan minat baca pelajar pada saat ini,” jelasnya.

Buletin bisa dipesan melalui whatsapp berjutapena di https://wa.me/628817004398 atau melalui instagram @berjutapena.stb.

 

Editor : Rekanita Lilik

Muhammad Robet Asraria Soma
Santri Tulen