Muharram : Lebarannya Anak Yatim, PAC IPNU IPPNU Panarukan adakan Santunan

Foto bersama anak yatim Panti Asuhan Lentera Anak Nusantara, Panarukan (BP/Istimewa)
Foto bersama anak yatim Panti Asuhan Lentera Anak Nusantara, Panarukan (BP/Istimewa)

berjutapena.or.id,- Awali  bulan Muharram, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Panarukan adakan Santunan Anak Yatim pada Rabu, (17/07/24) yang bertempat di Panti Asuhan Anak Lentera Nusantara, Panarukan.

Dalam wawancara via online, Rekan Zayn, Pengurus PAC IPNU Panarukan menjelaskan tujuan kegiatan tersebut, “yakni untuk memenuhi tanggung jawab sosial dan moral, serta mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan melakukan amal kebaikan yang bermanfaat bagi sesama” Katanya.

“Selain itu menyantuni anak yatim termasuk ke dalam sedekah yang dapat dikerjakan kapan saja, khususnya di bulan Muharram. Bahkan, terdapat istilah Muharram sebagai lebaran anak yatim atau Idul Yatama.” tambah Rekan Zayn sapaan akrabnya.

Berdasarkan penuturannya dana santunan didapat dari iuran seluruh kader PAC IPNU IPPNU Panarukan dan sumbangsih masyarakat sekitar. Dan diberikan kepada kurang lebih 17 anak yatim.

Muhammad Robet Asraria Soma
Santri Tulen